Keuntungan Budidaya Jangkrik

Jangkrik adalah salah satu hewan yang pengembangbiakanya termasuk mudah-mudah susah. Dan budidaya jangkrik termasuk dalam budidaya yang paling menguntungkan. Karena kebutuhan masyarakat untuk jangkrik dijadikan sebagai pakan burung dan pakan ikan cukup tinggi. 


Paling tidak ada beberapa point yang membuat jangkrik mempunya peluang yang bagus untuk dibudidayakan. 


  1. Keinginan pasar tinggi, jadi tidak perlu kawatir kalau jangrik tidak akan laku.
  2. Masyarakat masih sedikit yang membudidayakanya karena dianggap remeh dan tidak membuahkan hasil.
  3. Harga jangkrik yang stabil. Bahkan cenderung setiap tahun naik. Jadi berbeda dengan kalian yang menanam cabe atau apapun akan anjlog ketika masa panen tiba.
  4. Produksi mudah dan banyak. Karena jangkrik adalah tipe serangga yang sekali bertelur dapat membuahkan banyak telur. 
  5. Hemat tempat. Tempat jangkrik bisa kalian buat di rumah dengan kotak dari bahan triplek

Tapi meskipun begitu, memelihara jangkrik juga ada hal-hal yang harus diperhatikan. Contohnya seperti,


  • Makanan jangkrik. Jika kalian menggunakan sayur dan buah-buahan itu akan sangat beresiko karena itu mudah sekali busuk. Sehingga kalian harus rajin membersihkan kandang jangkrik agar tidak ada serangan penyakit ke jangkrik kalian.
  • Jankrik adalah binatang kanibal. Jika jangkrik sudah dewasa, mereka akan cenderung memakan jangkrik yang baru menetas. Oleh karena itu kalian harus memisahkan jangkrik besar dan jangkrik jangkrik yang masih kecil.
  • Telur yang menetas tidak sebanyak yang dihasilkan. Untuk kalian harus tau, telur hanya akan menetas 30-50% dari yang dihasilkan. Jadi kalian harus memiliki metode yang ampuh untuk menetaskan telur jangkrik seperti metode selimut dan tabur benih.
Oke sekian dulu info dari aku tentang keuntungan budi daya jangkrik. Kalian yang ingin tanya-tanya tentang bagaimana cara budidaya jangkrik bisa langsung kontak wa kita 085648030909. Kalian juga bisa saksikan bagaimana kita beternak jangkrik. 


0 comments